Showing posts with label HP Oppo. Show all posts
Showing posts with label HP Oppo. Show all posts
Samoedra Tekno – Assalamualaikum, Pada kesempatan kali ini ane akan mengulas sebuah produk dari OPPO. Yap, produk yang akan ane ulas kali ini ialah OPPO Neo 7. Oppo Neo 7 hadir dalam 2 versi, yaitu Versi 4G LTE dan 3G HSDPA, mungkin anda langsung paham akan perbedaan dari kedua versi dari oppo neo 7 ini. Oppo Neo 7 4 LTE memiliki spesifikasi yang cukup signifikan,seperti :
  • Prosesor 64 bit dengan chipset Qualcomm Snapdragon 410
  • GPU Adreno 306
  • Prosesor Quad Core berkecepatan 1.2 GHZ (cortext a53)

Spesifikasi dari oppo neo 7 3G HSDPA-pun tidak kalah signifikan dari versi 4G LTE,
  • Prosesor 32 Bit
  • ChipsetMediatek MT6582
  • GPU Mali-400MP2.
  • Prosesor Quad Core berkecepatan 1.3 GHZ

Oppo Neo 7
Barang yang anda dapatkan ketika membeli oppo neo 7 

Perbedaan spesifikasi dari versi OPPO Neo 7 ini membuatnya memiliki performa/kinerja yang berbeda, namun untuk urusan multi tasking, keduanya sama-sama dibekali dengan RAM berkapasitas 1 GByang dipadukan dengan OS Android Lollipop 5.1.  Menariknya OS dari OPPO Neo 7 telah mengadopsi sebuah teknologi yang bernama ColorOs 2.1, teknologi ini dianggap memiliki performa.kinerja yang lebih stabil dan memiliki multitasking yang lebih mulus. 

Teknologi ini bisa anda rasakan ketika anda membuka aplikasi dan berpindah dari satu layar ke layar yang lain. Selain itu OPPO Neo 7 memiliki beberapa fitur pendukung,seperti :
  • Quick Scan
  • Screen-off Gesture
  • dan fitur-fitur lainnya.
Untuk masalah memori ane rasa anda tidak perlu khawatir, karena OPPO Neo 7 ini sudahdibekali dengan penyimpanan internal sebesar 16 GB yang bisa anda tambahkan dengan memori external hingga 128GB. Lebih menguntugkan jika anda membeli versi 4G LTE, karena pada versi ini OPPO Neo 7 dibekali dengan memori internal sebesar 32GB. 

Jadi ane rasa anda tidak perlu khawatir lagi akan kehabisan memori internal, memori internal biasanya menjadi masalah bagi android, karena jika memori internal penuh maka kinerja dari android tersebut akan berkurang.

Setelah anda mengetahui spesifikasi hardware dan software dari kedua versi OPPO Neo 7, sekarang kita akan membahas ke desain dari Oppo neo 7 ini. OPPO Neo 7 mengusung konsep desain Micro-arc Frame yang mempunyai dimensi 142.7 x 71.7 x 7.6 mm dan berat 141 gram. Body yang sangat slim serta bobot yang ringan membuat OPPO Neo 7 ini nyaman untuk anda operasikan sehari-hari. 

Terlebih lagi body bagian belakang dari ponsel ini dilapisi kaca yang dibuat menggunakan teknik embossing ultraviolet, sehingga menghasilkan kilauan cahaya yang menawan saat terkena sinar.
Bagian layar depan dari OPPO Neo 7 ini sudah dibekali dengan TFT yang membentang sepanjang 5inch. 

Namun sayang beribu sayang, OPPO Neo 7 ini belum memiliki resolusi yang baik, ponsel pintar ini hanya mengadopsi resolusi qHD atau setara dengan 540 x 960 pixel, hal ini berdampak pada kerapatan pixelnya yang rendah. Selain resolusi layar yang masih rendah OPPO Neo 7 juga belum dibekali dengan system proteksi anti gores, hal ini membuat OPPO Neo 7 rawan akan goresan bila anda tidak memasang screen guard secara manual. 

Kekurangan OPPO Neo 7 ini ditutupi dengan tingkat responsifitar layar yang sudah sangat bai, hal ini bisa terjadi berkat teknologi multitouch yang dibawanya.

Kekurangan pada resolusi layar akan dibayar lunas dengan kualitas kamera dari OPPO Neo 7. Ponsel pintar ini dibekali dengan kamera utama sebesar 8 MP dan dilengkapi dengan sensor BSI (Back illuminated Sensor) dan lensa sebesar ¼ inch. Lebih menariknya lagi OPPO Neo 7 juga dibekali dengan aperture F/2.0, yang berperan penting dalam urusan pencahayaan. Kamera utama OPPO Neo 7 ini juga sudah dilengkapi dengan fitur autofus dan led flash.

Kemampuan yang ditawarkan dari oppo ne 7 ini bisa dikatakan sebanding dengan harga yang ditawarkan. Kamera utama Oppo Neo 7 ini mampu memberikan kualitas video Full HD 1080pixel dengan kualitas gambar video yang jernih dan stabil. 

Lalu untuk kamera bagian depan dibekali dengan lensa berkekuatan 5 MP yang bisa anda gunakan untuk keperluan Selfie dan Video call. Untuk mengatasi kekurangan cahaya di malam hari, oppo ne 7 menyediakan fitur berupa screen flas yang berfungsi untuk merubah layar menjadi led flash, fitur ini bisa anda gunakan untuk kamera bagian depan.

Kebutuhan fotografi akan tercukupi oleh kemampuan 2 kamera dari ponsel pintar ini, namun kemampuan ini tidak bisa berjalan optimal jika tidak didampingi dengan kekuatan sumber daya (baterai) yang mumpuni. Baterai dari ponsel ini berkapasitas 2.420 mAh yang mampu bertajan hingga 218 jam waktu standby, 

namun sayang beribu sayang baterai dari ponsel ini tidak bisa dilepas karena menempel dengan body belakang neo 7 ini. Meski tidak bisa dilepas ane rasa kemampuan dari baterai ini sudah sangat optimal

Untuk masalah konektivitas anda tidak perlu khawatir karena Oppo Neo 7 ini dibekali dengan fitur-fitur yang akan membantu anda dalam hal ini, seperti :
  • Wi-Fi 802.11 b/g/n
  • Bluetooth v4.0
  • dan Port MicroUSB 2.0

Jika anda membeli Oppo Neo 7 dengan versi 4G LTE maka anda harus merogoh kocek lebih jika dibandingkan membeli yang versi 3G HSDPA.

Mari kita intip spesifikasi dari Oppo Neo 7

Harga

  • Harga Baru
    Rp. 2.099.000 (Cek Disini)
  • Waktu Rilis
    Oktober 2015
  • Harga Per
    01 May 2016
  • Status
    Dirilis

Desain

  • Pilihan Warna
    White, Blue
  • Dimensi
    142.7 x 71.7 x 7.6 mm
  • Berat
    141gram
  • Tipe Layar
    TFT LCD capacitive touchscreen, 16M colors
  • Ukuran Layar
    5.0 inches, 540 x 960 pixels (~220 ppi pixel density)
  • Proteksi
    -
  • Lain-Lain
    Multitouch

Konektivitas

  • Jenis Kartu Sim
    Dual SIM ( Micro-SIM, dual stand-by)
  • Jaringan
    - GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
    - HSDPA 850 / 900 / 2100
    - LTE 800 / 850 / 900 / 1800 / 2100 / 2600
  • GPRS
  • EDGE
  • Kecepatan
    HSPA, LTE Cat4 150/50 Mbps
  • Wireless
    Wi-Fi 802.11 b/g/n, hotspot
  • Bluetooth
    v4.0
  • USB Port
    microUSB v2.0, USB Host
  • GPS
    A-GPS

Memory

  • Internal
    16 GB
  • Eksternal
    microSD, up to 128 GB
  • Ram
    1 GB RAM

Software

  • Sistem Operasi
    Android OS, v5.1 (Lollipop)
  • User Interface
    Color OS 2.1

Hardware

  • Chipset
    Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410
  • Processor
    Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53
  • GPU
    Adreno 306

Kamera

  • Belakang
    8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash
  • Fitur
    Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama
  • Video
    1080p@30fps
  • Depan
    5 MP

Fitur

  • Sensor
    Accelerometer, proximity, compass
  • Lain-Lain
    - MP4/WMV/H.264/FLAC player
    - MP3/eAAC+/WAV/WMA player
    - Document viewer
    - Photo/video editor

Baterai

  • Tipe
    Non-removable Li-Po 2420 mAh


Sekian dulu perjumpaan kita, semoga artikel diatas bisa bermanfaat dan jangan lupa untuk membagikan artikel ini ya...
Samoedra Tekno – Assalamualaikum, pada kesempatan kali ini ane akan mengulas sebuah produk dari Oppo. Yap produk yang akan ane ulas kali ini ialah Oppo F1 Selfie Expert. Ponsel ini didesain khusus untuk anda yang gemar melakukan Selfie, Smartphone ini mempunyai nama keren yaitu Ponsel Pakar Selfie  atau dalam Bahasa inggris Smartphone Selfie Expert Oppo F1.

Anda tidak perlu merogoh kocek yang dalam untuk membawa pulang smartphone ini, anda hanya cukup merogoh kocek sebesar Rp. 3.499.000 Cek Disini

Oppo F1 Selfie Expert
Oppo F1 Selfie Expert

Oppo F1 Selfie Expert mempunyai desain yang hampir sama dengan Oppo R7 series, Smartphone ini menyasar target pasar kelas Mid-Range.

Anda tidak perlu merogoh kocek yang dalam untuk membawa pulang Smartphone Oppo F1 Selfie Expert ini.

Oppo F1 Selfie Expert seperti namanya Selfie Expert nampaknya memang pantas untuk digunakan oleh smartphone ini, dikarenakan Smartphone ini dibekali kamera depan sebesar 8MP dilegkapi dengan fitur Flash Screen yang sangat pas dan cocok untuk selfie dan video call. Selai itu, kamera 
belakang dari smartphone ini sudah beresolusi 13MP jenis autofocus dan didukung dengan Phase-Detection, sensor BSI (BackSide Illumination) dan lensa aperture f/2 2.

Pada bagian layar smartphone ini dilengkapi dengan layar seluas 5” beresolusi 1280 x 720 pixel, Oppo F1 Selfie Expert ini mengusung teknologi panel IPS (I-Plane Switching) kapasitif yang berkerapatan layar hinga 294 pixel/inch. Adanya lapisan kaca lengkung 1,5 D dari Gorilla Glass 4. Oppo F1 Selfie Expert sudah dilengkapi dengan system operasi ColorOS 2.1 dengan basis android 5.1 lollipop.

Kinerja dari smartphone ini terbilang sama dengan seri Oppo R7s yang mengandalkan dukungan chipset Qualcomm Snapdragon 615 yang mengadopsi prosesor octa-core ARM Cortex-A53 64-bit yang terdiri dari quad core dengan kecepatan hingga 1GHZ yang diperkuat dengan RAM sebesar 3GB dan dikombinasikan bersama pegolah grafis Adreno 405


Mari kita intip spesifikasi lengkap dari Oppo F1 Selfie Expert

Harga

  • Harga Baru
    Rp. 3.499.000
  • Waktu Rilis
    Januari 2016
  • Harga Per
    01 May 2016
  • Status
    Dirilis

Desain

  • Pilihan Warna
    Gold
  • Dimensi
    143.5 x 71 x 7.3 mm
  • Berat
    134 g
  • Tipe Layar
    IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
  • Ukuran Layar
    5.0 inches, 1080 x 1920 pixels (~294 ppi pixel density)
  • Proteksi
    Corning Gorilla Glass 4
  • Lain-Lain
    - Bodi Metal
    - Layar 2.5D Arc Screen
    - Multitouch

Konektivitas

  • Jenis Kartu Sim
    Dual SIM (Nano-SIM/ Micro-SIM, dual stand-by)
  • Jaringan
    - GSM 900 / 1800 / 1900
    - HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
    - LTE
  • GPRS
  • EDGE
  • Kecepatan
    HSPA, LTE Cat4 150/50 Mbps
  • Wireless
    Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, WiFi Direct, hotspot
  • Bluetooth
    v4.0, LE
  • USB Port
    microUSB v2.0
  • GPS
    A-GPS

Memory

  • Internal
    16 GB
  • Eksternal
    microSD, up to 128 GB (uses SIM 2 slot)
  • Ram
    3 GB RAM

Software

  • Sistem Operasi
    Android OS, v5.1 (Lollipop)
  • User Interface
    Color OS 2.1

Hardware

  • Chipset
    Qualcomm MSM8939v2 Snapdragon 616
  • Processor
    Octa-core 1.7 GHz Cortex-A53
  • GPU
    Adreno 405

Kamera

  • Belakang
    13 MP, Aperture f/2.2, phase detection autofocus, LED flash
  • Fitur
    Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama
  • Video
    1080p@30fps
  • Depan
    8 MP, Aperture f/2.0, 1080p, screen flash

Fitur

  • Sensor
    Accelerometer, proximity, compass
  • Lain-Lain
    - MP4/H.264/FLAC player
    - MP3/eAAC+/WAV player
    - Document viewer
    - Photo viewer/editor

Baterai

  • Tipe
    Non-removable Li-Ion 2500 mAh

oke, sekian dulu perjumpaan kita, semoga artikel diatas bisa bermanfaat dan jangan lupa untuk membagikan artikel ini ya..